Obyek Wisata di Pulau Lombok

OBYEK WISATA PANTAI

Pemandangan alam di Lombok walopun klise tapi memang benar indah sekali, sangat unik berciri khas wilayah nusa tenggara. Yang paling mengesankan saat berwisata ke Lombok adalam pemandangan alam yang berupa pantai. Lombok sangat pintar memadukan pemandangan pantai, bukit-bukit dan Gunung Rinjani dan sedikit terlihat Gunung Agung dari kejauhan. Selain pantai daratan, terdapat juga exotisme pemandangan laut di Pulau Gilis.

Berikut adalah tempat wisata pantai di Lombok yang terkenal :

  1. Pantai Senggigi

Salah satu pantai yang paling terkenal di Lombok adalah Pantai Senggigi, yang terdapat di Lombok Barat. Pantai ini memberikan pemandangan bawah laut yang indah, cocok untuk bersnorkling karena lengkungan pantai ini memiliki ombak yang tidak terlalu besar. Apabila anda berencana berkunjung ke Pantai pasir putih dan tempat budi daya mutiara air ini, silahkan disatukan rutenya juga menuju obyek wisata lainnya, seperti pasar tradisional Ampenan (Kebon Roek), Pura Batu Bolong (Pura di atas batu karang yang lokasinya menjorok ke tengah laut. Puncak Gunung Agung Bali terlihat jelas dari Pura ini) , dan Desa Mangsit (pemandangan laut + sekumpulan pohon kelapa)

  1. Pulau Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air

Pulau Gili terletak di lepas barat laut Pulau Lombok. Ketiga pulau ini memiliki pemandangan pantai yang indah. Lautnya dangkal dengan ombak yang tidak besar, sehingga cocok kegiatan snorkling. Silahkan menuju Pelabuhan Bangsal apabila anda ingin berwisata ke ketiga pulau kecil ini. Gili Trawangan terletak paling jauh, Gili Meno berada ditengah-tengah, kemudian yang terdekat adalah Gili Air. Biaya kapal untuk menuju ketiga pulau kecil ini adalah 10.000 rupiah dengan waktu perjalanan sekitar 30 menit-an. Gili yang paling terkenal dan terbesar adalah Gili Trawangan, tapi pilihlah Gili Air dan Gili Meno apabila anda menginginkan suasana yang lebih bersih, tenang dan sedikit orang. Oiya, air yang digunakan disini masih asin loh, jadi jangan lupa bawa persediaan air mineral yang cukup dan bila perlu bawa persediaan air untuk mandi. Listrik di ketiga pulau Gili ini disuplai dengan menggunakan tenaga diesel.

  1. Pantai Sire Medana

Salah satu pilihan wisata pantai di kawasan Lombok Utara adalah Pantai Sire Medana, terletak 35 Km dari kota Mataram. Pantai ini menyajikan keindahan panorama sunrise berlatar Gunung Rinjani. Pantai ini juga kaya akan coral dan ikan di sekeliling pantainya.

  1. Pantai Kuta, Tanjung Aan, dan Wisata Lombok Tengah

Obyek wisata yang masih jarang dikunjungi tapi akan terus berkembang di lombok terdapat di kawasan Lombok Tengah. Disini terdapat Pantai Kuta Lombok yang pintar menyajikan perpaduan warna antara birunya air laut dan hijaunya perbukitan, salah satu pemandangan yang sulit ditemui di belahan bumi manapun. Selain itu, pantai Kuta Lombok juga  memiliki butiran pasir yang unik tiada duanya, seperti merica halus yang nyaman untunk diinjak yang konon dapat melancarkan peredaran darah.

Selain pantai kuta, di Lombok Tengah juga terdapat obyek wisata Tanjung Aan, tidak jauh dari Pantai Kuta. Ada dua alternatif suasana yang bisa dinikmati selama berkunjung ke Tanjung Aan, yaitu menikmati hamparan pasir putih yang landai dan luas atau duduk-duduk diatas sambil menikmati keindahan panorama sekitar.

 

Share ke Social Media

Facebook
Twitter
WhatsApp

Artikel Menarik Lainnya

Paket Wisata Lombok 3 Hari 2 Malam

Paket Wisata Lombok 3 Hari 2 Malam

Lombok adalah salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia yang menawarkan keindahan alam memukau, pantai-pantai eksotis, hingga budaya lokal yang kaya. Namun, mengatur liburan ke

Paket tour lombok keluarga

Paket Tour Lombok Keluarga

Liburan keluarga menjadi lebih mudah dan menyenangkan dengan memilih Paket Tour Lombok untuk Keluarga. Nikmati perjalanan tanpa repot, mengunjungi destinasi terbaik di Lombok yang dirancang

Ambil Promo!

Promo terbatas, yuk buruan